mansatupagaralam.sch.id Berita Jurnalis MAN 1 Pagar Alam Bimbing Siswa Buat Berita

Jurnalis MAN 1 Pagar Alam Bimbing Siswa Buat Berita

Pagar Alam, Humas

Siswa siswi MAN 1 Pagar Alam Mengadakan pertemuan pertama jurnalis yang berjumlah 7 orang anggota siswa yang belajar membuat berita dan di hadiri hanya 4 orang yang dibimbing langsung jurnalis MAN 1 PAGAR ALAM Hendra Wiranata, Selasa (02/11)

Dalam kegiatan tersebut Indah Media Yuliyanti selaku ketua kelompok 2 pembuatan berita dan anggota baru jurnalis siswa MAN 1 Pagar Alam,mengajak kelompok nya menulis dan mencari informasi tentang berita yang dibuat hari ini bersama rombongan teman-teman nya

Kegiatan berlangsung Pukul 09:00 s/d 10:00 Wib di ruang mushola yang dibimbing langsung jurnalis MAN 1 Pagar Alam, Hendra Wiranata dan menjelaskan tata cara tahap awal menjadi anggota jurnallis dan pembuatan berita yang langsung di kirim ke website MAN 1 Pagar Alam dan berita kanwil sumsel

Indah sebagai ketua anggota kelompok 2 memerintahkan kelompoknya untuk kerja sama-sama saling membantu mencari informasi tentang proses pembuatan berita hari ini yang didampingi langsung jurnalis MAN 1 Pagar Alam yang telah berpengalaman membuat berita, nama-nama anggota yang ditugaskan antara lain, Danu Duarta bertugas memfoto, Desra menulis berita, Ferdias mencari informasi berita.

Jurnalis MAN 1 Pagar Alam, Hendra Wiranata mengatakan, “Yang pertama kali dalam pembuatan berita adalah menentukan judul yang menarik dan foto pembuatan berita harus terang dan tidak buram. pembuatan berita juga di dukung dengan 5 W + 1 H dan isi berita harus faktual, menarik dan penting, ” ujar nya

Desra yang baru pertama kali menulis berita mengungkapkan rasa bangga telah bisa bergabung di dalam ekstrakurikuler jurnalis MAN 1 Pagar Alam dan di bantu teman-teman kolompok nya , untuk kedepan nya anggota mereka akan lebih maksimal dan semangat lagi menulis berita di minggu depan. (FIDD)

10 Likes

Author: Hendra