mansatupagaralam.sch.id Berita MAN 1 Pagar Alam Gelar Bimtek Aplikasi SIEKA

MAN 1 Pagar Alam Gelar Bimtek Aplikasi SIEKA

Pagar Alam, Humas.

Kepala Madrasah Agus Sutiono mengajarkan secara langsung tata cara Bimbingan Teknis Aplikasi Sitem Informasi Elektronik Kinerja ASN, atau yang disingkat dengan SIEKA dilaksanakan di ruang Laboraturium Komputer MAN 1 Pagar Alam. Kamis (10/2).

Dewan guru, turut mengikuti bimtek SIEKA tersebut yang juga diikuti oleh seluruh guru dan karyawan ASN di lingkungan MAN 1 Pagar Alam yang bertugas sebagai narasumber Kepala MAN 1 Pagar Alam Agus Sutiono menjelaskan secara langsung tata cara pengunaan Aplikasi SIEKA dan langsung di Praktekan oleh Guru PNS yang ikut hadir pada bimtek Aplikasi SIEKA yang berlangsung Pukul 13:00 s/d 16:00 Wib.

Agus Sutiono memberikan bimbingan secara langsung kepada ASN yang hadir, mulai bagaimana cara masuk aplikasi, mengedit profil, mengisi kegiatan harian, bulanan dan kegiatan tahunan, sampai mencetak hasil. Para peserta menyimak sambil mempraktekkan secara langsung, bahkan mereka bisa bertanya secara langsung bila terkendala dalam penginputan.

Dalam sambutannya Agus Sutiono berpesan kepada seluruh Guru dan Karyawan ASN untuk menyimak dan mengikuti kegiatan Bimtek yang langsung di praktekan di laptop atau komputer masing-masing karena Aplikasi SIEKA sekarang ini sangat membantu Kinerja ASN melalui sistem Aplikasi yang diperintahkan oleh pemerintah

“Kita semua harus mengikuti Bimtek ini dengan serius dan cermat, agar kita mengerti cara pengisian SIEKA  dengan baik dan benar. Sistem Informasi Elektronik Kinerja Aparatur Sipil Negara atau SIEKA merupakan sistem penilaian terbaru yang dirancang oleh Kementerian Agama RI untuk mengukur capaian Kinerja ASN. Sehingga dengan selesainya kegiatan ini, ASN bisa memulai menginput kegiatan hariannya. Semoga kegiatan bimtek Aplikasi SIEKA berjalan dengan lancar dan semua Guru ASN di MAN 1 Pagar Alam mengerti dengan penggunaan Aplikasi ini,” Ujar nya. (HW)

Editor Qudus

9 Likes

Author: Hendra